GuidePedia

0


Pertama-tama mimin ingin memberikan pendapat yang berbeda mengenai buah iblis logia yang terkuat. Pendapat ini adalah Sebuah Opini dari saya sendiri XD . dan pendapat ini tentang kemampuan buah iblis itu sendiri bukan pengguna buah iblis dan haki.dan urutan postingan ini berdasarkan kemampuan buah iblis logia bukan si user/pengguna

1. Goro Goro No Mi/Buah Iblis Petir (God Enel)


Buah Iblis Logia Terkuat di One Piece
God Enel


Pengguna buah Iblis yang bisa membuat si pengguna mengendalikan dan merubah menjadi listrik disebut manusia petir. itu pernah dikatakan oleh nico robin sebagai salah satu buah iblis yang tidak terkalahkan.

Jurus

-1,5 Million, 10, 20, 30, 50, 60 Million, 100, Max 200 Million Volt Vari : Enel menembakkan berbagai jenis level kekuatan listrikny dari level 1 sampe level max. 200million Volt Vari.
-Sango : Kilatan Cahaya
-El Thor : Pengadilan Dewa
-Kari, Denkō [Kari] : Ini digunakan untuk menghindari dan menetralisir serangan non-materi.
-Kiten : Monster Petir
-Gloam Pladding : Enel menggunakan kekuatan listriknya untuk memanaskan logam dan melelehkan logam di dekatnya kemudian membentuknya kembali menjadi apa pun sesuai keinginannya. Selama pertempuran dengan Luffy ia menggunakan teknik ini untuk mengubah emasnya menjadi trisula.
-Mamaragan : Teknik ini di ciptakan dari hujan badai petir Deathpiea. petir yang jauh lebih besar dan lebih kuat daripada petir normal dan satu saja sudah cukup untuk membakar seluruh desa.
-60 juta Volt Jamubūru : Naga Petir
-30 Juta Volt Kiten : Serigala petir
-30 Juta Volt Hino : Burung Petir
-200,000,000 Volt Amaru : Enel berubah menjadi raksasa Raijin yang mirip dengan dewa guntur yang terbuat dari listrik murni.
-Raigo/ Ragal : Salam guntur adalah Teknik Enel yang menciptakan awan bola besar yang dipenuhi dengan listrik. Bola ini memiliki daya yang cukup untuk menghancurkan sebuah pulau.
-200 Juta Volt Amaru
-Deathpiea : Badai petir yang diciptakan oleh kekuatan Enel yang dikombinasikan dengan busur Maxim. Menggunakan awan badai, Enel dapat menurunkan hujan petir ke daerah di bawahnya.
-1 Juta Volt Volley
-Sango (kilatan cahaya)
-El Thor (pengadilan Dewa)
-Gloam Pladding
-60 juta Volt Jambure (naga petir)
-30 Juta Volt Kiten (Serigala petir)
-30 Juta Volt Hino (Burung Petir)
-20 juta Volt Volley
-100 juta Volt Volley
-Max 200 juta Volt Volley
-200 Juta Volt Amaru(pengguna dapat membuat suhu lebih dari 6,000°C)
-Raigoh


2. Pika Pika no Mi/Buah Iblis Cahaya (Admiral Borsalino/Kizaru)

Buah Iblis Logia Terkuat di One Piece
Admiral Borsalino/Kizaru


Kecepatan adalah keahlian dari pengguna pika pika no mi (Admiral Borsalino alias Kizaru)
Kemampuanya yang hebat sampai 5 supernova di kalahkan dengan mudah dan dapat mengimbangi si Raja Kegelapan (Silvers Rayleigh).Borsalino mampu menembakan sinar laser dari tangan,jari,atau kaki(mampu meenyebabkan ledakan besar),
Borsalino juga mampu menghindari serangan normal dengan berubah menjadi cahaya dan bisa membuat serangan menembus tubuhnya sama seperti pengguna logia lainnya.
Borsalino juga mampu melakukan perjalanan dengan kecepatan cahaya, dan dapat memantulkan dirinya ke tempat yang dia inginkan.
Karena Kekuatan buah ini,Borsalino mungkin dijuluki manusia tercepat di dunia one piece.

Jurus

-Yata no Kagami (Borsalino membentuk cahaya di antara tangannya,dan memantulkannya pada permukaan yang dia inginkan.
-Ama no Murakumo (Borsalino membentuk pedang panjang yang tajam, mirip dengan "Ice Saber" Admiral Aokiji/kuzan. Jurus ini digunakan saat melawan silvers rayleigh
-Yasakani no Magatama (Borsalino menggunakan kedua tangan untuk menembakkan partikel cahaya yang mematikan, menyebabkan kerusakan ekstrim apapun yang mereka hantam. Jurus ini digunakan saat dia menembakkan kapal pirates heart(bajak laut hati) saat trafalgar law pergi menyelamatkan luffy dari marineford.


3. Magu Magu no Mi/Buah Iblis Magma (Admiral Sakazuki/Akainu)

Buah Iblis Logia Terkuat di One Piece
Admiral Sakazuki/Akainu

Kekuatan utama dari buah iblis Akainu adalah mengeluarkan magma dari tubuhnya untuk menyerang lawan-lawannya.Magma ini memiliki panas yang sangat luar biasa, bahkan dapat menembus sebuah gunung es menggunakan kekuatan ini selama 10 hari cukuplah kuat untuk membuat sebuah pulau biasa menjadi pulau dengan Api yang menyala-nyala.Sebagai Logia, Akainu dapat membuat serangan fisik ataupun tembakan hanya dapat menembus tubuhnya tanpa melukai sedikitpun. tapi dia masih bisa di serang menggunakan Haki. Akainu juga dapat melelehkan benda-benda yang di pegangnya sesuai keinginannya


Jurus


-Dai Funka (大噴火 Dai Funka?, secara harfiah berarti "Letusan Besar"): Teknik khusus Sakazuki, ia mengubah tinjunya ke lava murni sebelum membuangnya kedepan, seperti roket lebih dari ukuran (mirip dengan Gomu Gomu no Gigant Pistol Luffy atau Hiken Ace). Ledakan itu menyebabkan batu vulkanik untuk memukul tanah, dalam metode yang mirip dengan meteor.
.
-Ryusei Kazan (流星火山 Ryūsei Kazan?, secara harfiah berarti "Meteor Vulkanik"): Sakazuki menciptakan sejumlah besar tinju magma dengan membakar ke udara untuk membiarkan mereka menghujani di atas medan perang, menyebabkan sejumlah besar kerusakan daerah. Ini tampak seperti antara meteor dan letusan gunung berapi. Ini pertama kali digunakan untuk menghancurkan lantai es Aokiji yang dibuat bersama dengan bajak laut yang berdiri di atasnya, dan juga merebus air laut hingga mendidih agar siapa saja yang jatuh di dalamnya. Dia berhasil menghancurkan Moby Dick Whitebeard, dengan teknik ini.

-Inugami Guren (犬噛紅蓮 Inugami Guren?, secara harfiah berarti "Anjing Api"): Sakazuki menciptakan gelombang magma, berbentuk seperti kepala anjing, dan meluncurkan melawan lawannya. Ini pertama kali digunakan untuk melawan Whitebeard.

-Meigo (冥狗 Meigō?, secara harfiah berarti "Anjing Kegelapan"): Sakazuki mengubah tangannya menjadi magma dan menyerang keluar pada lawan dengan serangan-cakar. Teknik ini cukup kuat untuk merobek setengah dari wajah Shirohige dengan pukulan tersebut.

4. Mera Mera no Mi/Buah Iblis Api (Portgas D Ace)

Buah Iblis Logia Terkuat di One Piece
Portgas D Ace


Kekuatan utama buah ini seperti jenis Logia lainnya yang memungkinkan pengguna untuk memproduksi serta menjadi elemen yang mereka kuasai. Dalam hal ini, Ace mampu menciptakan, mengontrol, dan menjadi api. Dengan kekuatan ini, Ace mampu menciptakan serangan berbasis api dan kebal terhadap serangan berbasis panas, kecuali kemampuan buah iblis Akainu.Dia juga mampu menghindari serangan normal dengan menembus ke dalam api (tubuhnya) dan memungkinkan serangan untuk melewati dia. Kemampuan jenis api ini juga memiliki efek tambahan membakar lawan tergantung pada berbagai serangan.

Kekuatan buah ini tampaknya lemah ketika langsung ditantang oleh kemampuan es Aokiji atau kekuatan asap Smoker. Kemudian juga, kemampuan ini lemah terhadap magma Akainu.

Jurus

-Kagero : Kabut Panas. Pengguna menembakkan aliran api dari telapak tangannya.
-Hiken : Tinju api
-Higan : Pistol api
-Enkai Hibashira : Pilar api. Pengguna menembakkan api yg dikumpulkan lurus ke atas, kemudian menghancurkan target yang berada di atasnya. Tapi jurus ini juga dapat di arahkan ke setiap musuh yang mungkin berada di bawahnya pada saat Ace ada di udara
-Harutobi : Cahaya kunang-kunang. pengguna menciptakan banyak sinar kecil, bola api menyala kuning kehijauan seperti kunang-kunang yang mengapung di sekitar musuh. Jurus ini digunakan dalam persiapan untuk jurus Hidaruma
-Hidaruma : Lautan api. Setelah mengaktifkan Harutobi, Ace mengarahkan mereka semua terbang ke arah lawan yang sekaligus membakar mereka.
-Shinka Shiranui : Api Suci: Cahaya Misterius di Laut. Pengguna melemparkan tombak panjang yang terbuat dari api. Tombak ini memiliki efek gabungan yang secara bersamaan membakar lawan saat menusuk mereka.
-Jūjika : Salib api.
-Dai Enkai: Entei : Perintah Api Agung: Kaisar Api. Setelah membuat api spiral besar yang berpusat pada lokasi sebelum mengumpulkannya pada titik fokus (telapak tangannya), kemudian Ace berubah menjadi bola api raksasa yang menyerupai matahari dan melemparkannya pada lawan
-Enjōmō : Jaring api. Pengguna menciptakan lingkaran api di sekitar area yang dipilihnya dan mencegah orang tuk memasuki ataupun meninggalkan area tersebut. musuh hanya bisa gerak sejauh 3 meter saja dalam 1 putaran
-Kyōkaen : Cermin api. Pengguna melepaskan dinding api untuk memblokir serangan lawan.

5. Hie Hie no Mi/Buah Iblis Es (Kuzan/Aokiji)


Buah Iblis Logia Terkuat di One Piece
Kuzan/Aokiji

Kekuatan utama buah ini memungkinkan pengguna untuk mengubah dirinya, serta lingkungannya, menjadi es. menggunakan kekuatan ini selama 10 hari cukuplah kuat untuk membuat sebuah pulau biasa menjadi pulau bersalju(Punk Hazard).Buah ini adalah salah satu dari beberapa logia yang dapat memukul dengan serangan fisik, ini karena es merupakan elemen padat.
Aokiji juga dapat melakukan perjalanan jarak jauh dengan cepat menggunakan tubuhnya, seperti yang terlihat ketika ia pindah dari tempat duduknya pada platform eksekusi ke udara untuk membekukan dua tsunami yang diciptakan oleh Whitebeard.

Jurus

-Ice Age :User merubah air yang disentuh menjadi es dan juga yang ada didalam dan diatasnya.
-Ice Saber : User membuat pedang es yang sangat tajam.
-Ice Time : User menyentuh tubuh musuh dan dapat merubah musuh menjadi es.
-Ice Block: Partisan : User membuat banyak tombak es dan melemparkannya kemusuh.
-Ice Time Capsule : User mengalirkan es dari tanah dan kaki musuh membeku.
-Partisan : User membuat beberapa tombak. Tidak seperti Ice Block: Partisan yang hanya sekedar es. Tombak ini lebih tajam dan kuat dan dilemparkan kepada musuh secara bersamaan.
-Ice Ball : User membekukan lawannya dalam lingkup es raksasa dari kejauhan.
-Ice Block: Pheasant Beak : User membuat es berbentuk burung kuau dan mengarahkannya kemusuh.


Tambahan :

-Yami Yami no Mi (Kurohige) Vs Goro Goro no Mi (God Enel) >  buah yami yami sangat efektif, teach hanya dengan menyentuh lawannya saja maka musuh akan ternetralisir kekuatan buah iblisnya seperti yang terjadi pada ace, tapi serangan ini tidak akan efektif jika musuh sudah mengetahui kekuatan teach tersebut. jika di adu dengan Petir God Enel, maka sudah kita ketahui petir god enel-lah yang menang karena memiliki kelebihan dalam kerusakan dan kecepatan.

-Gasu Gasu no Mi(Caesar Clown) VS Goro Goro no Mi (God Enel) > Enel tidak perlu oksigen karena daya hancur dan kecepatannya jauh lebih baik

-Magu Magu no Mi(Akainu) Vs Goro Goro no Mi (God Enel)> Petir lebih panas dari magma, dan potensi penghancurnya semakin meningkat jika tegangannya naik. Petir memiliki daya hancur dan kecepatan.

-Mera Mera no Mi(Portgas D Ace) Vs Goro Goro no Mi(God Enel) > Sama seperti Magma tapi api kurang panas, bahkan lebih lemah. Petir lebih memiliki daya hancur dan kecepatan.

-Pika Pika no Mi(Kizaru)Vs Goro Goro no Mi(God Enel > Walaupun cahaya lebih cepat, perlu waktu untuk mempersiapkan atau memulainya. karena cahaya hanya dapat melakukan gerakan pada garis lurus. Petir lebih memiliki daya hancur yang lebih besar 


Kesimpulan:

Dari Semua kekuatan buah iblis dari kegelapan,Gas,Magma,Api,Cahaya  Maupun Es semuanya akan kalah dihadapan petir. karena petir memiliki kecepatan dan daya hancur yang lebih kuat daripada yang lainnya . beruntungnya luffy memakan buah iblis karet yang mana itu adalah musuh alami dari petir itu sendiri. sekian dari saya kurang lebihnya mohon maaf karena tulisan ini saya posting menurut pendapat saya dan pandangan saya terhadap buah iblis logia yang terkuat karena kemampuannya bukan karena penggunanya atau besarnya HAKI pada pengguna iblisnya.

Post a Comment Blogger

 
Top